|
Mengoptimalkan manfaat olahraga kardio dengan bakar kalori 60 persen lebih banyak. |
BlogBugar, Olahraga kardio memang didaulat sebagai olahraga yang paling efektif membakar kalori. Sebabnya, olahraga ini memang cepat membakar lemak sehingga metabolisme tubuh berjalan lebih lancar. Tapi kita masih bisa membuat tubuh tetap membakar kalori meski telah sempurna menyelesaikan rangkaian olahraga kardio, coba lakukan trik berikut ini:
• Turunkan suhu tubuh dengan air dingin. Penelitian yang dilakukan di British mengungkapkan, responden yang minum air dingin setelah berolahraga dapat membakar kalori 25 persen lebih lama dibanding yang mengonsumsi air hangat. Plus, responden juga mengaku, sesi latihan menjadi lebih ringan ketika mereka minum air dingin.
Sebenarnya, tak hanya setelah berolahraga, air dingin baik dikonsumsi tapi juga sebelum berolahraga. Bahkan penelitian itu mengungkapkan, minum air dingin selama olahraga dilakukan dapat menambah stamina untuk membakar lebih banyak kalori.
• Jangan lupa ayunkan tangan saat berjalan kaki. Cukup dengan menekuk siku sejauh 90 derajat dan diayunkan untuk mengiringi langkah kaki, kita bisa membakar lebih banyak kalori. Tambahan kalori yang dibakar tak tanggung-tanggung, bisa mencapai 15 persen lebih banyak.
Pastikan saat kita mengayun, kepalan tangan di depan dada saat ayunan mengarah ke atas dan jari jempol berada di sampai pinggang ketika ayunan berada di bawah.
• Dengarkan lagu kesukaan Anda. Berolahraga sambil mendengarkan musik akan membakar lemak 20 persen lebih banyak, bahkan ketika lagu berhenti kita dengarkan. Ini diketahui setelah West London’s Brunel University melakukan riset.
Sebabnya, musik membuat kita tidak jenuh dan selalu bersemangat. Ini akan membuat kita bergerak lebih cepat. Demikian dijelaskan Costas Karageorghis, PhD., ketua dari penelitian tersebut.
• Jangan lupa menambah sedikit beban. Ketika kita menggunakan dumbbells, kuncinya tak hanya berapa banyak repetisi yang kita lakukan tapi seberapa berat beban yang kita pilih. Bahkan dengan jumlah repetisi yang sama, penggunaan beban yang lebih berat akan membakar lebih banyak kalori. Misalnya antara 5 kg dumbbells dengn 10 repetisi, masih kurang efektif jika dibandingkan dengan penggunaan 10 kg dumbbells. Bahkan kalori akan tetap terbakar 25 persen lebih banyak, setelah kita menyelesaikan gerakan.
Beban yang lebih berat akan membuat pemecahan protein dalam otot lebih banyak. Ini artinya, tubuh akan memerlukan lebih banyak energi untuk memperbaiki dan membentuk jaringan otot yang baru. Demikian dijelaskan kepala penelitian Anthony Caterisano, PhD., dari Furman University.
Tak hanya itu, latihan dengan beban berat meski hanya dilakukan sebanyak 3-6 repetisi akan meningkatkan metabolisme tubuh saat kita tidur. Artinya, kalori yang terbakar saat kita tidur akan 8 persen lebih banyak. Dan jumlah ini dalam satu tahun sama dengan 2,5 Kg lemak yang terbuang dari tubuh.
• Berolahragalah di ruangan terbuka. Selain karena udaranya lebih segar, olahraga di ruangan terbuka atau outdoor juga akan membuat kita membakar 10 persen kalori lebih banyak, dibanding yang berolahraga di dalam ruangan. Jay Blahnik, penulis buku Full Body Flexibility, menjelaskan, bergerak melawan arah angin bisa menjadi elemen untuk membakar kalori lebih banyak. Sebab tubuh perlu energi lebih banyak untuk bergerak melawan arah angin.
• Ingat selalu untuk melakukan peregangan. Ini adalah hal yang bisa kita lakukan untuk membuat otot tetap fleksibel selama olahraga. “Plus, akan membuat otot lebih kuat saat latihan beban dan membuat otot lentur dan panjang saat melakukan gerakan aerobik,” papar Sharon Willet, physical therapist pada Virginia Sportmedicine Institute di Virginia, Amerika Serikat.
Ayo bakar kalori lebih banyak agar metabolisme tubuh lebih lancar. Tak perlu berpikir keras untuk menambah kalori yang terbakar, cukup lakukan trik-trik sederhana di atas. Selamat membakar kalori! (Siagian Priska)
sumber: preventionindonesia.com