BlogBugar, Memiliki profesi sebagai penyanyi tingkat dunia ternyata tak membuat
Anggun Cipta Sasmi terlalu terobsesi pada penampilan fisiknya. Kesibukannya saat melakukan tur ke berbagai negara membuatnya tak punya banyak waktu untuk merawat diri seperti perempuan kebanyakan.
"Saya enggak sempet untuk melakukan berbagai perawatan sendiri maupun di salon," tukas Anggun kepada Kompas Female, usai acara P&G "Thank You Mom", beberapa waktu lalu di Jakarta.
Ia mengaku cenderung menghindari perawatan khusus dan di salon yang banyak menyita waktu. Karena selain sibuk bekerja, ia juga harus memaksimalkan waktu bersama keluarganya. Saat di rumah, perempuan kelahiran 29 April 1974 ini lebih fokus untuk mengurus sang suami, Cyril Montana, dan putri semata wayangnya, Kirana Cipta Montana Sasmi (4,5).
"Ketika berada di rumah, itulah waktu khusus untuk keluarga. Karena kesibukan maka saya harus memanfaatkan quality time yang ada," jelasnya.
Anggun juga mengatakan bahwa dirinya tak punya cukup waktu untuk berolahraga. Ia lebih memilih memanfaatkan waktunya untuk bersama keluarga, misalnya dengan berlibur ke berbagai tempat. Hal ini dilakukannya untuk memberikan kenangan indah pada Kirana. Meski demikian, ia tak memungkiri bahwa olahraga adalah cara terbaik untuk menurunkan berat badan dan melatih stamina.
Diet gulaSekilas terlihat, tubuh Anggun memang terlihat lebih padat dibanding artis lain yang berlomba untuk memiliki tubuh yang langsing. Namun bentuk tubuh yang padat dan sintal ala Anggun ternyata menambah daya tariknya sebagai perempuan.
Penyanyi yang merilis album internasionalnya yang pertama pada tahun 1997 ini mengaku tak melakukan cara khusus untuk memiliki tubuh yang kencang, misalnya olahraga atau menyantap makanan khusus untuk diet. Agar berat badannya tidak melonjak naik,
ia hanya mengurangi konsumsi gula. "Ketika kita ingin berdiet sebaiknya kenali dulu apa yang membuat kita jadi gemuk. Dan kontrol lah hal tersebut," sarannya.
Menyadari bahwa asupan gula yang berlebihan bisa membuat nafsu makan serta bobot tubuhnya naik, maka ia mengontrol asupan gula yang dikonsumsinya per hari. Seperti diketahui, peningkatan kadar gula dalam makanan bisa meningkatkan nafsu makan dan membuat berat badan lebih cepat naik. Ia mengurangi banyak makanan yang mengandung gula seperti pada makanan pencuci mulut (dessert).
Editor : Dini
Sumber: female.kompas.com